Hallo teman-teman semuanya semoga hari ini menjadi hari yang bersejarah untuk kita semua, mantappppp. Kali ini kita akan membahas Firewall Logging pada Mikrotik. Firewall Logging berguna untuk mencatat aktifitas jaringan dan akan ditampilkan di Log. Ini adalah fitur untuk mencatat aktifitas jaringan. Sebagai contoh kita akan melihat aktifitas icmp (ping ) di router kita. Berikut langkah-langkahnya.
- Login terlebih dahulu dengan alat perang kita yaitu Winbox !!!
- Langsung ke lapangan terbang wkwkwkwk. IP --->Firewall --->Filter Rule
- Pada tab General isikan
- Chain= Input
- Protocol= ICMP
- In.Interface= Interface yang terhubung ke PC
- Kemudian di tab Action isikan
- Action=Log
- Prefix=pinger
- Apply "OK"
- Selanjutnya coba ping ke IP kita untuk melihat hasilnya lihat di Log. Jika hasilnya seperti berikut maka kita sudah berhasil membuat log aktifitas.
Kunjungi juga: Hasil World Skill 2018 Indonesia Meraih Mendali EMAS !!!
No comments:
Post a Comment